Mengenai Saya

Foto saya
Blog ini dibuat sebagai sarana pengetahuan dan saling belajar bersama untuk kebaikan serta kemajuan kita bersama.

Kamis, 23 April 2020

KAMI DAN KITA TETAP AKAN BERSAMA MASYARAKAT

RASA PEDULI DAN BEKERJASAMA UNTUK KEPENTINGAN BERSAMA
Kamis, 23/04/2020 pukul 08.00 wib. Merupakan suatu kewajiban kita bersama untuk memperhatikan lingkungan bersama masyarakatnya. Bentuk perhatian terhadap masyarakat diantaranya:
* Saling menghormati dan menghargai sesama manusia
* Saling membantu dan menciptakan lingkungan yang sehat, aman serta bersih
* Saling menolong (sesuai kemampuan kita dalam berbagai bidang) untuk kebaikan bersama
* Peduli terhadap kondisi disuatu daerah yang perlu mendapatkan perhatian khusus, baik dari segi         sosial dan budayanya.
* Hidup rukun antar sesama walau berbeda suku, agama dan lain sebagainya.
Pegangan hidup berbangsa, bernegara, bermasyarakat yang telah disebutkan diatas harus kita dapatkan dalam diri kita sendiri. Setiap orang mempunyai tugas masing masing sesuai dengan kemampuan yang telah dianugerahkan Tuhan kepada kita. Tugas dan tanggungjawab yang telah diberikan kepada kita harus dilaksanakan sebaik baiknya dengan rasa tanggungjawab. Begitu juga dalam bermasyarakat, semua tugas sosial kemasyarakatan haruslah dikerjakan dengan niatan ibadah. Sepertihalnya dalam tugas dan tanggungjawab sebagai pengurus Rukun Tetangga. Cepat memberikan respon terhadap kejadian/ permasalahan dilingkungan merupakan bagian dari tugas pengurus RT. Selasa 21/04/2020 pukul 22.00 wib diterima pemberitahuan kepada kami (ketua RT. ABD LATIF S) bahwa ada warga yang sedang sakit dan membawa hasil pemeriksaan dari rumah sakit dengan diagnosis DBD (Deman Berdarah Dengue). Dengan dasar itulah pengurus RT bergerak untuk memberitahukan kepada dinas terkait agar segera ditindaklanjuti dengan melakukan fogging dilingkungan kami. Segera sekretaris RT membuat surat permohonan dan memberikan ke Dinas Kesehatan Situbondo sekalian koordinasi secara teknis pelaksanaan fogging tersebut. Banyak masukan dan pengetahuan terkait DBD dari petugas Dinas Kesehatan (Bpk. Heryawan) diruangan seksi P2M. Surat dan bukti keterangan pasien langsung mendapat respon dari Dinas Kesehatan dengan menjadwalkan pelaksanaan fogging.
Sekretaris RT (Dwi Pilihan G) saat bertemu Petugas dikantor Dinas Kesehatan seksi P2M
Semua persiapan pelaksanaan langsung disiapkan dan dikoordinasikan ke petugas yang turun ke lokasi fogging. Tim petugas fogging juga merupakan petugas yang telah melakukan penyemprotan desinfektan di Lingkungan GBA. Dengan semangat saling membantu untuk menciptakan lingkungan yang bebas dari DBD dan Covid 19, tim memfogging rumah rumah warga dan selokan serta tempat tempat yang diprediksi merupakan sarang nyamuk DBD. 
Selain itu, petugas  Dinas Kesehatan Situbondo juga memberikan bungkusan abate untuk dimasukkan dijambang rumah warga melalui ketua RT.

Mari kita bersama sama selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah dan disekitar kita agar lebih nyaman untuk tempat tinggal bersama. Semua lorong, selokan, tempat tempat yang berpotensi menjadi sarang nyamuk tidak luput dari tembakan semprotan petugas.
Mudahan mudahan upaya kita bersama tim Dinas Kesehatan dapat membantu warga GBA, menjadikan lingkungan yang bebas dari DBD dan pademik covid 19. Peran serta warga sangatlah penting dalam mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat. Mari kita bersama sama ciptakan lingkungan keluarga, lingkungan rukun tetangga yang bersih, rapi dan indah. 2ChoiceG




Tidak ada komentar:

Posting Komentar